Jurnal

Produk BUMDes Desa Brani Wetan Tembus Pasar Luar Jawa

20 April 2023
Administrator
Dibaca 70 Kali
Produk BUMDes Desa Brani Wetan Tembus Pasar Luar Jawa

Pemberdayaan masyarakat menjadi prioritas Pemerintah Desa Brani Wetan, Kecamatan Maron, Kabupaten Probolinggo. Salah satunya melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dan peternakan.

PROGRAM peternakan berupa budi daya domba di Desa Brani Wetan, telah berjalan sejak akhir tahun lalu. Budi daya ini dilakukan dengan memberdayakan masyarakat desa melalui kelompok masyarakat (pokmas).

“Akhir tahun lalu ada sekitar empat pokmas yang telah menjalankan program budi daya domba ini. Alhamdulillah, lancar. Warga yang tergabung di pokmas, saat ini telah memiliki aktivitas berupa budi daya domba,” ujar Kepala Desa Brani Wetan Ir. Sujoko.

Tahun ini, pemerintah desa menambah program budi daya domba untuk tiga pokmas. Setiap pokmas diberi 15 ekor domba untuk dibudi daya. “Program ini masuk program ketahanan pangan. Dengan harapan, pemberdayaan masyarakat dapat berjalan mendorong perekonomian,” katanya.

 

Bagikan artikel ini:
Kirim Komentar

Komentar baru terbit setelah disetujui Admin

CAPTCHA Image